Untuk penyelenggaraan UN Paket tahun 2013, kisi-kisinya telah terbit dan bisa diperoleh dari situs www.mashasanjufri.com
Kisi-kisi soal UN paket A, B, dan C tahun pelajaran 2013/2013 yang dimaksudkan, disusun berdasarkan Standar Kompetensi (SK) dan Kompetensi Dasar (KD) yang tercantum pada peraturan Mendiknas No. 22/2006 tentang Standar Isi untuk pendidikan dasar dan menengah. Kisi-kisi dimaksud berlaku untuk satuan pendidikan / jenjang pendidikan, sebagai berikut :
- Program Kejar paket A : Setara Sekolah Dasar (SD) / Madrasah Ibtidaiyah (MI)
- Program Kejar paket B : Setara Sekolah Menengah Pertama (SMP) / Madrasah Tsnawiyah (MTs)
- Program paket C : Setara Sekolah Menengah Atas (SMA) / Madrasah Aliyah (MA))
- Program paket C : Kejuruan (SMK)
Berikut kami sampaikan kisi-kisi Ujian nasional program Paket 2013 Lengkap, silakan dipelajari :
Kelulusan program pendidikan kesetaraan Paket C memiliki hak eligibilitas atau hak memperoleh hasil dan kesempatan belajar yang sama atau setara dengan pendidikan formal dalam memasuki lapangan kerja atau melanjutkan ke jenjang pendidikan selanjutnya. Karena itu, setiap lembaga diminta untuk mematuhi ketentuan perundang-undangan tersebut di atas.
Hal itu, agar tidak diindikasikan melanggar hak azasi manusia. Karena setiap warga negara berhak untuk memperoleh pendidikan yang layak, sehingga semuanya bisa mendapatkan kesempatan untuk belajar dan bekerja.
Undang-undang No. 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional menganut sistem multi entry-exit. Dalam pasal 26 ayat 3 disebutkan bahwa pendidikan kesetaraan adalah program pendidikan non formal yang menyelenggarakan pendidkan umum setara SD/MI, SMP/MTS dan SMA/MA yang mencakup proram Paket A, B dan C. semoga sukses UN 2013. info lainnya